Share localhost menggunakan ngork

Dalam development, terkadang kita ingin agar local dev kita bisa diakses oleh mesin lain melalui internet. Dengan menggunakan ngork kita bisa membuat secure tunnel yang bisa diakses melalui URL yang sudah di sediakan oleh ngrok.

Kita bisa mendownload ngork disini , bisa didownload disesuaikan dengan OS yang digunakan. Cara menggunakan ngrok cukup mudah, setelah mendownload ngork kita bisa menggunakan dengan command dibawah ini :

./ngrok http 80

Setelah command tersebut dijalankan, ngrok akan memberikan alamat URL forwarding ke port 80 dari mesin kita. Seperti dibawah ini

Forwading http://23357e7f.ngork.io

Forwading https://23357e7f.ngork.io

Coba akses via browser url dibawah http://23357e7f.ngork.io & https://23357e7f.ngork.io , sites local anda sudah live dan bisa digunakan untuk share dengan tim development anda. ngork akan selalu men-generate unique url setiap kali anda merestart ngork.

Untuk explore fitur yang lain dari ngork, bisa menggunakan command dibawah ini :

./ngrok help

Selamat mencoba 😀

SSL Dengan LetsEncrypt

letsencrypt

Sebenarnya ini bukan hal yang sering saya lakukan, mungkin kadang-kadang 2 bulan bisa sekali ada tugas untuk setup TLS/SSL sertifikat. Karena mungkin faktor pelupa yang sangat akut, saya akan mendokumentasikan beberapa shortcut yang sering saya gunakan.

Jika kita mempunyai domain yang belum menggunakan HTTPS, tidak ada alasan lagi bagi kalian untuk tidak menggunakannya, karena sertifikat TLS/SSL sudah bisa didapatkan gratis di LetsEncrypt. Di tulisan kali ini saya akan coba memasang LetsEncrypt di server yang sudah terinstall nginx.

Instal Certbot

sudo add-apt-repository ppa:certbot/certbot

sudo apt-get update

sudo apt-get install python-certbot-nginx

Setup Nginx

sudo vi /etc/nginx/sites-available/default

cari line yang berisi server_name dan ubah sesuai domain yang sudah kamu miliki, sebagai contoh kabayan.com. Maka ubah menjadi seperti ini :

server_name kabayan.com;

Untuk melihat apakah configurasi nginx nya sudah benar, bisa mengunakan command sebagai berikut :

nginx -t

Jika tidak ada error, silahkan reload service nginx dengan command sebagai berikut :

sudo service nginx restart

Memasang Sertifikat

Certbot memiliki berbagai cara untuk mendapatkan sertifikat, salah satu plugin yang bisa digunakan adalah dengan mengunakan plugin nginx. Plugin inilah yang akan Continue reading “SSL Dengan LetsEncrypt”